Text
SISTEM INFORMASI LAYANAN PURNA JUAL PADA PT. CIPTA KREASI TEKNOLOGI BERBASIS ANDROID
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem yang mampu membantu
proses pelayanan purna jual di PT. Cipta Kreasi Teknologi, yaitu komunikasi antara
pelanggan, tim teknisi, dan Supervisor Teknik, juga membantu pengorganisiran
laporan service. Dalam mewujudkannya dibuatkan pelaporan service yang bersifat
digital untuk menanggulangi laporan service yang sering hilang, lalu dibuatkan
sistem yang mengharuskan teknisi melakukan pelaporan kepada supervisor teknik
sebelum melakukan service untuk membantu supervisor teknik melakukan
pengawasan kepada tim teknisi, kemudian dibuatkannya rincian pekerjaan teknisi
yang langsung diterima di aplikasi pelanggan agar pelanggan mengetahui kondisi
mesinnya secara terinci, dan disediakannya feedback bagi pelanggan sebagai
pengawasan control kualitas pelayanan teknisi kepada pelanggan. . Sistem ini akan
berjalan di perangkat android, baik itu pada Supervisor Teknik, Teknisi, maupun
Pelanggan, dalam proses bisnisnya mulai dari pelaporan kerusakan sampai dengan
teknisi membuat laporan semuanya dilakukan pada aplikasi. Saya menggunakan
metodologi Prototype dalam penelitian ini, dan dalam perancangannya saya
menggunakan UML(Unified Modelling Language), kemudian dalam
pembuatannya menggunakan Aplikasi Visual Studio, Xamarin dan Xampp. Metode
Black Box saya pilih sebagai metode uji coba dari sistem ini ,dan setelah dilakukan
uji coba, dilakukan implementasi kepada 1 pelanggan, 1 Teknisi dan 1 Supervisor.
Dan didapati bahwa sistem ini mampu menanggulangi masalah-masalah yang
sering terjadi pada layanan purna jual di PT. Cipta Kreasi Teknologi.
Kata Kunci : layanan purna jual, prototype, android
Tidak tersedia versi lain