Text
RANCANG BANGUN APLIKASI PENCATATAN DATA PELAYANAN TENAGA KESEHATAN DESA PADA PUSTU DESA NOEMETO BERBASIS WEB
ABSTRAK
RANCANG BANGUN APLIKASI PENCATATAN DATA PELAYANAN TENAGA KESEHATAN DESA PADA PUSTU DESA NOEMETO BERBASIS WEB Itri Yuniati Fallo 362001015
Tenaga Kesehatan Desa Noemeto atau Sistem Kesehatan Desa adalah para profesional kesehatan yang bekerja di tingkat desa atau pedesaan, yang dibentuk oleh pemerintah daerah pada tahun 2014 yang terdiri dari 1 Perawat dan 1
Bidan. Tenaga kesehatan desa ditugaskan untuk melakukan pelayanan kesehatan dasar yaitu pelayanan obat, pelayanan KB, dan pelayanan pemeriksaan ibu hamil dan masih banyak tugas yang lainnya. Pencatatan data
pelayanan yang dilakukan oleh tenaga kesehatan desa noemeto masih dicatat secara manual pada buku, kerap menimbulkan berbagai tantangan dalam pengisian data, kesulitan penulusuran riwayat, serta keterlambatan
pengumpulan laporan bulanan ke puskesmas. Dalam membantu mengatasi permasalahan yang ada penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem pencatatan data pelayanan tenaga kesehatan desa berbasis
web. Sistem ini dibuat untuk mengurangi risiko kesalahan pengisian data, meningkatkan efisiensi pencarian riwayat data, serta mempercepat pengumpulan laporan bulanan. Dalam perancangan aplikasi ini menggunakan metode SDLC (Software Development Life Cycle) dengan model waterfall yang berstruktur dan berurutan meliputi Requirement, design, implementation, verivication dan maintenance. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi pencatatan data pelayanan untuk tenaga Kesehatan desa noemeto berbasis web yang dirancang mampu membantu tenaga Kesehatan desa noemeto dalam mencatat data pelayanan Kesehatan secara lebih terstruktur, efisien, aman dan
mempermudah pengumpulan laporan bulanan ke puskesmas dengan dokumentasi yang rapi dan tertata. Kata kunci : Tenaga Kesehatan Desa Noemeto, Pencatatan Data Pelayanan, Aplikasi berbasis web, SDLC waterfall
Tidak tersedia versi lain