Text
THE IMPACT OF SERVANT LEADERSHIP AND WORK DISCIPLINE ON EMPLOYEE PERFORMANCE AT PT. X CALL CENTER SECTION X
Abstrak
Fokus dari riset ini adalah untuk menyeldiki pengaruh servant leadership dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan PT. X bagian call center X. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi adalah karyawan bagian call center PT X. Teknik penentuan sampel memanfaatkan teknik sampling jenuh yaitu semua anggota populasi dijadikan sampel yang berjumlah 61. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner yang diberi skor sesuai dengan skala Likert. Guna menelaah bagaimana servant leadership dan disiplin kerja mempengaruhi kinerja karyawan, peneliti menggunakan pendekatan korelasi, uji determinasi, uji parsial, uji simultan, dan regresi linier berganda. Hasil uji hipotesis menunjukkan baik bersama-sama maupun secara parsial, servant leadership dan
disiplin kerja mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Hasil dapat dimaknai bahwa tingkat servant leadership dan disiplin yang tinggi dapat menghasilkan kinerja yang tinggi.Kata kunci: disiplin kerja, kinerja, servant leadership.
Tidak tersedia versi lain