Text
RANCANG BANGUN APLIKASI KOPERASI SIMPAN PINJAM BANDUNG KULON MENGGUNAKAN METODE PROTOTIPE
ABSTRAK
RANCANG BANGUN APLIKASI KOPERASI SIMPAN PINJAM BANDUNG KULON MENGGUNAKAN METODE PROTIPE
Oleh Muhammad Soleh 362142013
Penelitian ini bertujuan menentukan perancangan aplikasi koperasi simpan pinjam bandung kulon menggunakan metode prototipe di Koperasi Simpan Pinjam Bandung Kulon. Metode perancangan yang digunakan adalah
metode prototipe sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara observasi, wawancara dan dilengkapi dengan studi pustaka yang berhubungan dengan pokok permasalahan. Dari penelitian yang telah
dilakukan, ditemukan bahwa di perusahaan ini telah menggunakan sistem manual, yang dapat mengakibatkan lambatnya proses pengolahan data dan informasi. Oleh karena itu, dibuatlah aplikasi koperasi simpan pinjam dengan
menggunakan metode prototipe. Saran yang diberikan adalah: 1) merancang aplikasi yang dapat membantu dalam hal transaksi simpan pinjam dengan benar, dan 2) menerapkan sistem yang terkomputerisasi agar dapat membantu
pekerjaan dengan efektif, efisien dan tepat guna.Kata kunci: Aplikasi, Koperasi Simpan Pinjam, Metode Prototipe
Tidak tersedia versi lain