Text
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN JABALKAT RESORT KLATEN
ABSTRAK
Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh Budaya organisasi dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di Jabalkat Resort bagian pelayanan kamar.
Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan di Jabalkat Resort, jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 41 responden bagian pelayanan kamar dengan teknik
sampel jenuh. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah sumber data primer dan teknik instrumen yang digunakan adalah melalui angket. Teknik analisis data
dalam penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dan kuantitatif dengan metode regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, Motivasi Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dan secara simultan budaya organisasi dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.Kata Kunci: budaya organisasi, kinerja karyawan, motivasi kerja.
Tidak tersedia versi lain