Text
Pengaruh Computer Anxiety terhadap Keahlian Menggunakan Komputer (Studi pada Mahasiswa Akuntansi di STIE STAN Indonesia Mandiri dan Universitas Langlangbuana)
Pengaruh Computer Anxiety terhadap Keahlian Menggunakan Komputer (Studi pada Mahasiswa Akuntansi di STIE STAN Indonesia Mandiri dan Universitas Langlangbuana)
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Computer Anxiety (fear) dan Computer Anxiety (anticipation) terhadap Keahlian Menggunakan Komputer pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) STAN Indonesia Mandiri dan Universitas Langlangbuana.
Metode Penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan tipe penelitian deskriptif. Penelitian ini menggunakan data primer, dengan cara menyebarkan kuesioner secara langsung dengan pihak-pihak yang berhubungan dengan penelitian yang digunakan. Teknik pengambilan sampe dalam penelitian menggunakan metode probalitiy sampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 responden. Variable terikat yaitu keahlian menggunakan komputer, sedangkan variabel bebas yaitu computer anxiety (fear) dan computer anxiety (anticipation).
Dengan mengunnakan analisis individu, hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa computer anxiety (fear) berpengaruh negatif signifikan terhadap keahlian menggunakan komputer, sedangkan computer anxiety (anticipation) berpengaruh positif terhadap keahlian menggunakan komputer. Berdasarkan hasil uji f, hasil penelitian ini menunjukan computer anxiety (fear) dan computer anxiety (anticipation) berpengaruh signifikan terhadap keahlian menggunakan komputer. Kata kunci : Fear, Ancipation, Keahlian Menggunakan Komputer.
Tidak tersedia versi lain