Text
PENGARUH ECONOMIC VALUE ADDED DAN MARKET VALUE ADDED TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Pada Perusahaan Yang Tergabung Dalam Indeks LQ45 Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2017)
PENGARUH ECONOMIC VALUE ADDED DAN MARKET VALUE ADDED TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Pada Perusahaan Yang Tergabung Dalam Indeks LQ45 Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2017)
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh Economic Value Added dan Market Value Added terhadap Return Saham perusahaan yang tergabung dalam Indeks LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2015-2017. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria, didapatkan 17 perusahaan yang menjadi sampel penelitian. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, Pengujian hipotesis secara parsial dengan menggunakan uji t, secara simultan dengan menggunakan uji F, dan uji determinasi (R2).Hasil analisis data menggunakan uji t, economic value added dan market value added berpengaruh positif dan signifikan terhadap return saham, dibuktikan dengan nilai koefisien regresi economic value added sebesar 0,400 pada nilai signifikansi 0,046 dan nilai koefisien regresi market value added sebesar 0,344 pada nilai signifikansi sebesar 0,030. Sedangkan untuk pengujian secara simultan (uji F) menunjukkan bahwa economic value added dan market value added secara bersama-sama berpengaruh terhadap variabel terikat, terbukti dari hasil analisis data memiliki nilai sebesar 1.595 dengan nilai signifikansi sebesar 0,025. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,579. Kemampuan variabel independen dalam menjelaskan variasi variabel dependen adalah sebesar 57.9%, sedangkan sisanya sebesar 42,1% dijelaskan oleh variabel independen lain di luar model. Keywords: Economic Value Added, Market Value Added, Return Saham
Tidak tersedia versi lain