Text
SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN DATA BARANG MASUK DAN BARANG KELUAR BERBASIS WEB (STUDI KASUS PADA TOKO PUSAT GUDANG BAJU)
ABSTRAK
Hampir semua proses bisnis kini menggunakan teknologi informasi dimana didunia
bisnis telah banyak dikembangkan dan diterapkan sistem informasi. Selain itu pula
perkembangan teknologi informasi saat ini sangat pesat seiring dengan adanya
tuntutan kebutuhan dari aktifitas bisnis, oleh karena itu, kebutuhan akan program
aplikasi terhadap teknologi terkomputerisasi diharapkan juga semakin baik.
Dilatarbelakangi dengan belum adanya sistem informasi pengolahan data barang
yang dimana proses pengolahan data nya masih menggunakan cara manual.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan sistem informasi berbasis web
yang dapat mempermudah admin dalam pegolahan data, maka perancangan sistem
informasi pengolahan data keluar masuk barang di Toko Pusat Gudang Baju
menjadi solusi dalam mengaplikasikan sistem yang terkomputerisasi.
Pengembangan sistem informasi ini menggunakan pendekatan konvesioanal
dengan metode waterfall yang terdiri dari tahapan-tahapan Definisi persyaratan,
Perancangan sistem, Perancangan sistem, Pengujian dan Implementasi Sistem dan
sistem dianalisis dan dirancang dengan menggunakan diagram Unifed Modelling
Languange (UML).
Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dan program aplikasi yang
digunakan untuk database nya yaitu MYSQL. Hasil dari penelitian ini diharapkan
sistem informasi barang masuk dan barang keluar dapat menjadi solusi
permasalahan yang ada dalam membantu proses pengolahan data barang menjadi
lebih baik dan meminimalisir kesalahan.
Kata Kunci : Sistem Informasi Barang Masuk dan Barang Keluar, Waterfall, UML
Tidak tersedia versi lain