Text
ANALISIS FAKTOR KUALITAS PELAYANAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUASAN NASABAH PT. BANK MANDIRI (PERSERO) TBK. CABANG BANDUNG MARTADINATA
ANALISIS FAKTOR KUALITAS PELAYANAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUASAN NASABAH PT. BANK MANDIRI (PERSERO) TBK. CABANG BANDUNG MARTADINATA
ABSTRAK
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh dimensi-dimensi dari kualitas pelayanan yaitu tangible, reliability, responsiveness, assurance dan empathy terhadap kepuasan nasabah PT. Bank Mandiri Cabang Bandung Martadinata. Sampel dalam penelitian ini adalah 70 responden. Metode pengambilan sampel responden menggunakan metode nonprobability sampling dengan teknik insidental. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis faktor. Hasil penelitian menunjukkan terdapat 4 dimensi baru hasil ekstraksi dari analisis faktor yaitu reliability, responsiveness, assurance dan emphaty dengan total bobot kontribusi 47,1%. Dimensi reliability dan responsiveness tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah, sedangkan dimensi assurance dan emphaty berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah. Kata kunci: reliability, responsiveness, assurance, emphaty dan kepuasan nasabah.
Tidak tersedia versi lain