Text
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT DIABETES MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING
ABSTRAK
Banyak orang yang memiliki gejala-gejala penyakit tetapi belum tahu pasti
penyakit apa yang dideritanya, serta kondisi yang tidak memungkinkan untuk
konsultasi kedokter. Terutama dalam penyakit diabetes, informasi mengenai
gejala penyakitnya sangat penting untuk diketahui agar tidak terjadi kesalahan
atau keterlambatan dalam penanganan penyakit diabetes. Sebagian masyarakat
masih kurang informasi mengenai penyakit diabetes, sehingga terlambat dalam
pencegahan serta penanganan penyakit diabetes. Melihat permasalahan diatas,
penulis bermaksud memberikan solusi dalam bentuk aplikasi Sistem Pakar
Penyakit Diabetes untuk memberikan informasi secara cepat, mudah dan murah.
Sistem pakar ini dibangun untuk memberikan alternatif yang cepat dan
tepat dalam mengakses informasi mengenai penyakit diabetes yang dialami,
definisinya serta solusi penanganan sementara. Sistem Pakar ini menggunakan
metode forward chaining yaitu dimulai dari fakta gejala penyakit diabetes sampai
didapatkan kesimpulan yang berupa jenis penyakit yang diderita serta solusi.
Sistem dianalisis dan dirancang dengan menggunakan metode analisis
UML yang menganalisis permasalahan dengan pendekatan berorientasi objek
serta metode pengembangan sistem menggunakan model Waterfall dan pengujian
menggunakan metode Black Box. Dapat disimpulkan dengan sistem pakar ini
dapat mewakili seorang pakar agar mampu mendiagnosa penyakit diabetes
sehingga masyarakat lebih menghemat waktu dan biaya karena tanpa perlu datang
ke seorang ahli.
Kata Kunci : Berorientasi Objek, Diabetes, Forward Chaining, Sistem Pakar,
UML
Tidak tersedia versi lain