Text
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN BEASISWA MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING
ABSTRAK
Lembaga pendidikan khususnya universitas dan perguruan tinggi banyak
sekali beasiswa yang ditawarkan kepada mahasiswa. Dalam menentukan
penerimaan beasiswa, banyak sekali kriteria-kriteria yang harus dimiliki oleh
individu sebagai syarat dalam mendapatkan beasiswa. Pembagian beasiswa
dilakukan oleh beberapa lembaga untuk membantu seseorang yang kurang
mampu ataupun berprestasi selama menempuh studinya, salah satu beasiswa
tersebut adalah beasiswa bawaku yaitu bantuan yang diberikan oleh Walikota
setiap daerah khususnya Walikota Bandung. Untuk membantu penentuan dalam
menetapkan seseorang yang layak menerima beasiswa maka dibutuhkan sebuah
Sistem Pendukung Keputusan.
Dari Permasalahan tersebut muncul sebuah gagasan untuk membangun
sebuah sistem pendukung keputusan penerimaan beasiswa yang dapat membantu
pihak pengurus beasiswa dalam mengelola data mahasiswa calon pendaftar
beasiswa tersebut. Pada segi metodologinya, sistem ini menggunakan Metode
SAW (Simple Additive Weighting) untuk perhitungan pendukung keputusannya,
serta menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL untuk membangun
Konstruksinya.
Hasil penelitian ini berupa Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan
Penerimaan Beasiswa dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW) yang
memudahkan bagian kemahasiswaan untuk menyeleksi mahasiswa yang
menerima beasiswa sesuai kriteria yang ada lebih cepat dan tepat sasaran sesuai
yang diharapkan.
Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan, Simple Additive Weighting,
Beasiswa
Tidak tersedia versi lain