Text
Pengaruh Ukuran Perusahaan Dan Perputaran Modal Kerja Terhadap Profitabilitas (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode tahun 2015-2019 )
ABSTRAK
Perusahaan adalah suatu organisasi yang didalamnya terjadi berbagai kegiatan produksi hingga menghasilkan produk dan atau jasa untuk dijual sehingga terjadi transaksi yang akan menghasilkan laba. Untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba maka dapat menggunakan rasio profitabilitas. Beberapa faktor yang mempengaruhi profitabilitas adalah ukuran perusahaan dan perputaran modal kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan dan perputaran modal kerja terhadap profitabilitas. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sub sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2015-2019. Teknik pengumpulan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling dengan jumlah sampel 36 perusahaan yang memenuhi syarat sebagai sampel. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan bantuan SPSS 25. Hasil penelitian menyatakan bahwa (1) secara parsial ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas (return on asset), (2) secara parsial perputaran modal kerja (working capital turnover) berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas (return on asset), dan (3) secara simultan ukuran perusahaan dan perputaran modal kerja bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas (return on asset). Kata kunci: ukuran perusahaan, perputaran modal kerja (WCTO), profitabilitas (ROA)
Tidak tersedia versi lain