Text
PENGARUH CITRA MEREK ( BRAND IMAGE) DAN KEPERCAYAAN MEREK (BRAND TRUST) AGAR-AGAR SWALLOW GLOBE DAN NUTRIJELL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN (Studi Pada PT Sasana Megah Agung Bandung)
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara simultan maupun secara parsial antara variabel citra merek dan kepercayaan merek Agar-agar Swallow Globe dan Nutrijell terhadap keputusan pembelian konsumen pada PT Sasana Megah Agung Bandung.Tehnik pengumpulan data pada penelitian ini dengan melakukan penyebaran kuesioner pada sejumlah konsumen yang menjadi pelanggan PT Sasana Megah Agung. Sampel pada penelitian ini adalah 72 responden untuk Agar-agar Swallow Globe dan 63 responden untuk agar-agar Nutrijell. Tehnik yang di gunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, kemudian data diproses dan dianalisis dengan menggunakan regresi berganda softwear SPSS versi 21,0
Hasil penelitian berdasarkan uji F menunjukan adanya pengaruh yang positif signifikan antara variabel citra merek dan kepercayaan merek Swallow Globe terhadap keputusan pembelian konsumen.Sedangkan berdasarkan uji t citra merek dan kepercayaan merek Agar-agar Swallow Globe menunjukan bahwa ada pengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen.Koefisien determinasi Swallow Globe sebesar 25,4% dan 74,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak di bahas dalam penelitian ini.Sedangkan hasil penelitian untuk Agar-agar Nutrijell berdasarkan uji F juga menunjukan positif signifikan terhadap keputusan pembelian dan berdasarkan uji t untuk citra merek Nutrijell berpengaruh positif tidak signifikan dan untuk kepercayaan merek Nutrijell berpengaruh positif signifikan.Koefisien determinasi untuk nutrijell sebesar 15,4% dan sisanya 84,6% dipengaruhi oleh faktor lain seperti harga dan kualitas produk.
Kata kunci : Citra Merek,Kepercayaan Merek dan Keputusan Pembelian Konsumen.
Tidak tersedia versi lain