EBook
PENGARUH EXPERIENTIAL MARKETING TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN (STUDI PADA PELANGGAN SAMS PARFUM REFILL )
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh experiential marketing terhadap kepuasan pelanggan studi pada Sams Parfum Refill Jl. Puyuh dalam No.130, Bandung. Penelitian ini terdiri dari variabel dependen yaitu kepuasan pelanggan dan lima variabel independen experiential marketing terdiri dari sense, feel, think, act dan relate. Populasi penelitian adalah pelanggan dari Sams Parfum Refill dengan sampel 100 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah accidental sampling, kemudian data diproses dengan analisis regresi berganda.Hasil penelitian ini berdasarkan uji parsial dan simultan, menunjukkan bahwa hanya variabel think dan relate yang berpengaruh signifikan sedangkan variabel independen lain tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Namun, sense, feel, think, act, dan relate berpengaruh signifikan secara simultan. Besarnya koefesien determinasi adalah 13,6% Artinya,sisa sebesar 86,4% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini.
Kata kunci: Pemasaran Experiential,Kepuasan Pelanggan.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain